Kamis, 25 April 2013

Asyiknya Budidaya Jamur Tiram

 Asyiknya Budidaya Jamur Tiram

           Jamur tiram merupakan salah satu tanaman yang sangat unik. Bukan hanya dari manfaat dan khasiatnya, namun yang sangat menarik dari jamur tiram ini adalah proses pertumbuhannya. Proses pertumbuhan jamur tiram tidaklah lama. Mulai dari primordial hingga tumbuh menjadi jamur tiram hanya membutuhkan waktu 3-5 hari. Waktu yang sangat singkat untuk primordial tumbuh dan berkembang membesar sehingga terlihat bagian-bagian tubuh buah seperti tudung dan tangkai yang terletak tidak di tengah tudung. Fase tumbuh berikutnya adalah pendewasaan di mana jamur akan menghasilkan spora, spora luruh, diikuti tudung jamur layu. Saya sangat menyukai fase-fase itu, karena itu saya sangat tertarik dengan jamur selain menjadi bisnis yang menjanjikan. Fase-fase itu menjadi hiburan tersendiri untuk saya. Karena setiap waktu saya melihat atau mengecek jamur saya di kumbung (pagi,siang,sore) pasti ada perubahan yang sangat pesat. Misal saya mengecek pada pagi hari masih berupa primordial, pada siang harinya pasti sudah tampak batang atau tangkai jamurnya, dan malamnya sudah tampak tudung jamur tiramnya. Itu menjadi salah satu daya tarik jamur tiram. Dari pertumbuhan yang singkat itu, maka proses panen juga menjadi cepat. Sehingga permintaan jamur di pasaran dapat terpenuhi setiap harinya. Namun ketelitian dan kebersihan sangatlah diperlukan dalam hal ini, karena jamur tiram sangat rentan terhadap hama. Kecintaan saya terhadap jamur tiram memberikan semangat untuk selalu teliti dan selalu memperhatikan kebersihan dari jamur tiram dan juga kumbung jamur tiram itu sendiri. Karena kecintaan itulah saya memilih untuk budidaya jamur tiram. Dan  bisnis ini sangat menjanjikan. 
                 Masih banyak lagi hal-hal ataupun keunikan dari jamur tiram. Share pengalaman kalian disini agar kita bisa saling bertukan pengalaman dan pengetahuan tentang JAMUR TIRAM. :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar